Wahyu-Ali Harapkan Dukungan Masyarakat Bersama Majukan Kota Malang

Wali Kota Malang dan Wakil Wali Kota Malang Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin. Foto: Dok. Bagian Prokompim Kota Malang
Wali Kota Malang dan Wakil Wali Kota Malang Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin. Foto: Dok. Bagian Prokompim Kota Malang

Tugusatu.com- Wali Kota Malang dan Wakil Wali Kota Malang Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin mengharapkan dukungan masyarakat guna mewujudkan Kota Malang yang Mbois dan berkelas.

“Kami akan segera bekerja dengan dedikasi dan kolaborasi untuk mewujudkan Kota Malang yang Mbois dan berkelas, sejalan dengan visi dan misi kami,” tegas Wahyu Hidayat.

Wahyu dan Ali resmi dilantik menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang masa jabatan tahun 2025-2030 di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (20/2/2025).

Wahyu telah mengikuti retret di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah pada 21-28 Februari 2025. Kini, ia melakukan serah terima jabatan (sertijab) kepala daerah di DPRD Kota Malang, Minggu (2/3).

Selanjutnya, menghadiri sertijab Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jatim dan Pelantikan Serentak 36 Ketua Tim Penggerak PKK Kota/Kabupaten bertempat di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Dengan semangat kebersamaan, Wali Kota Wahyu menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan.

“Kami mengharap dukungan dari seluruh elemen masyarakat. Mari bergandeng tangan, karena masih banyak pekerjaan yang harus kita selesaikan untuk membangun Kota Malang yang Mbois dan berkelas,” katanya.

Sumber: Prokompim Kota Malang

Penulis: Bagus SuryoEditor: Bagus Suryo