Tugusatu.com- PT PLN Nusantara Power (PLN NP) UP Brantas menyerahkan bantuan alat penjernih air ke Desa Tulungrejo, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Penyaluran bantuan itu melalui kolaborasi Lazis UP Brantas, SP DPU Brantas dan Srikandi UP Brantas.
Penyerahan alat sebagai komitmen pengelolaan air bersih di lingkungan masyarakat ini langsung diberikan oleh UP Brantas kepada Pemdes Tulungrejo disaksikan oleh PMI Kabupaten Malang, Selasa (7/1).
“Terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada PLN NP. Alat ini sangat dibutuhkan. Sekali lagi terima kasih atas kerja sama dan kepercayaannya,” tegas Wakil Ketua PMI Kabupaten Malang, Aprillijanto.
Ia menjelaskan alat penjernih air ini sangat dibutuhkan masyarakat Desa Tulungrejo. Alat ini pula sebagai bagian dari rencana tindak lanjut dalam penanganan Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi, khususnya kelangkaan air
bersih di Desa Tulungrejo.

Sebelumnya, PLN NP UP Brantas dan PMI Kabupaten Malang melakukan asesmen kejadian bencana dan analisis kebutuhan mendesak, yakni air bersih. Hasil asesmen, tersedia air tetapi kondisinya keruh dan tidak layak sebagai air bersih.
Melihat kondisi tersebut, PLN NP UP Brantas melalui Tim Lazis, Serikat Pekerja (SP) dan Srikandi bekerja sama dengan PMI Kabupaten Malang menggulirkan alat bantu penjernih air yang dibutuhkan masyarakat.
Alat penjernih air skala komunitas yang berkapasitas 6 liter per detik ini diharapkan bisa bermanfaat bagi sekitar 5.000 kepala keluarga di Desa Tulungrejo.
Kepala Desa Tulungrejo, Nuryadi menyampaikan apresiasi dan berterima kasih.
“Kami dari Pemerintah Desa Tulungrejo sekaligus mewakili masyarakat desa mengucapkan beribu terima kasih kepada PLN NP yang membantu fasilitas air bersih. Mudah-mudahan dengan adanya alat ini bisa bermanfaat bagi masyarakat. Kami juga siap merawat agar alat ini tahan lama,” tutur Nuryadi.
Pada kesempatan yang sama, Pengurus Lazis PLN NP UP Brantas, Fiina Nashrulloh menyampaikan bahwa bantuan ini bagian dari program kerja Lazis.
“Program ini, berkolaborasi dengan SP dan Srikandi. Semoga dana yang telah diamanahkan ke Pengurus Lazis dalam bentuk bantuan fasilitas air bersih ini benar-benar bermanfaat bagi masyarakat Desa Tulungrejo,” ucap Fiina.
Sumber: Siaran Pers No 1/I/2025/PLNNP/UBRS